Pengurus IWO Kabupaten Tebo Jambi Resmi Dilantik, Ini Daftar Namanya

JAMBI I REPUBLIKNEWS.NET – Pengurus Daerah (PD) Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Tebo Provinsi Jambi, resmi dibentuk atau dikukuhkan. Pembentukan ini sesuai dengan surat mandat Ketua Pengurus Daerah IWO Provinsi Jambi.

Tercatat, ada 53 orang wartawan online liputan di Kabupaten Tebo yang tergabung dalam PD IWO Kabupaten Tebo Provinsi Jambi yang resmi dilantik oleh Ketua Pengurus Pusat (PP), IWO, Dwi Cristianto, di Pendopo Rumah Dinas Bupati Tebo, Senin (3/6/2024).

Selain dihadiri oleh Ketua PD IWO Provinsi Jambi, Erwin Majam, pelantikan PD IWO Kabupaten Tebo juga dihadiri oleh Pj Bupati Tebo Varial Adhi Saputra, unsur Forkompinda Kabupaten Tebo, para Kepala OPD Kabupaten Tebo, sejumlah PD IWO dalam Provinsi Jambi, dan Organisasi masyarakat.

“Saya sampaikan penghargaan setinggi – tingginya kepada anggota IWO Kabupaten Tebo, yang telah mempercayakan saya sebagai Ketua PD IWO Kabupaten Tebo periode 2024 – 2029,” ucap Syahrial PD IWO Kabupaten Tebo.

Menurutnya, kerjasama dan komitmen anggota IWO dapat menjadikan sebagai wadah yang kuat untuk menyuarakan kebenaran, dan mewujudkan pemberitaan yang berkualitas.

“Hadirnya IWO sebagai respon terhadap perkembangan tekhnologi informasi, dan komunikasi yang pesat. Khususnya internet yang telah mengubah lanskap media, dan jurnalisme secara menyeluruh,” paparnya.

Untuk itu, lanjut Syahrial, PD IWO Kabupaten Tebo bertekad untuk memimpin dengan integritas, keberanian dan dedikasi. Selanjutnya dalam memastikan bahwa suara IWO sebagai wartawan online terdengar jelas dan dihormati.

“Selama masa jabatan, kami akan mencoba untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anggota,” ujarnya 

Kemudian ia juga akan memperjuangkan kebebasan pers, memperkuat kolaborasi antar anggota, dan menjalin hubungan yang baik dengan pihak – pihak terkait.

“Saya berharap, kerjasama yang terjalin dengan pihak terkait, tentunya dapat memberikan kontribusi terhadap kawan – kawan Wartawan yang bisa membangun Kabupaten Tebo melalui karya Jurnalisnya,” tutupnya.

Sementara itu, Pj Bupati Tebo Varial Adhi Saputra dalam sambutannya menyampaikan selamat dan sukses atas pelantikan tersebut. Dan ia berharap agar hadirnya IWO dapat memberikan kontribusi yang positif bagi Pemda Tebo.

“Selamat dan sukses selalu, untuk rekan IWO yang baru dilantik. Saya akan selalu mensuport adanya IWO di Kabupaten Tebo, silahkan membuat wadah seperti ini,” kata Varial.

Ia juga mengingatkan agar wartawan yang tergabung dalam PD IWO Kabupaten Tebo, dapat memberikan edukasi positif kepada masyarakat dengan pemberitaan yang membangun. 

“Saya juga meminta kepada Dinas Kominfo Kabupaten Tebo, untuk memasukan anggaran untuk kegiatan peningkatan Kompetensi Wartawan,” paparnya.

Selain itu, Pj Bupati juga minta kepada Pemda Tebo dan OPD, perlu adanya sinergitas atau kerjasama dengan media untuk menyanyikan perkembangan informasi kepada masyarakat.

“Saya berharap dengan terbentuknya IWO Kabupaten Tebo, mempunyai karakter yang baik apalagi menghadapi Pilkada untuk menyampaikan berita tentang Pilkada damai,” tukasnya.

Berikut daftar nama pengurus PD IWO Kabupaten Tebo Jambi: 

1. Ketua : Syahrial – Portaltebo.id

2. Sekretaris: H Romy Faisal – Suluhnegeri.com

3. Wakil Sekretaris: Syalfandri – infonegerijambi.com

4. Bendahara : Riska Handayani – Jurnalbute.com

5. Wakil Bendahara: S.Supriyadi – Teboonline.id.

Sumber : IWO Tebo-Jambi

Editor    : Asep Sbc

data-ad-format="auto" data-full-width-responsive="true">

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

data-ad-format="auto" data-full-width-responsive="true">